Kamis, 30 Desember 2010

Toyota Siap Pasang Immobilizer di Innova

Gambar


Jakarta - T Toyota Astra Motor (TAM) siap untuk menjamin keamanan pengguna mobil Kijang Innova. Salah satunya adalah
dengan membenamkan pengaman Toyota Auto alarm yang dilengkapi immobilizer pada Kijang Innova.

"Innova selama ini memang tidak menggunakan immobiliser, hanya menggunakan alarm saja. Itu menjadi acuan kita untuk lebih meningkatkan fitur keamanan pada Innova kedepannya. Menggunakan immobilizer contohnya. Jadi setelah alarm, mobil terasa aman," kata Product Planning Departement Head PT Toyota Astra Motor, Achmad Rizal kepada detikOto.

Rizal menuturkan penambahan fitur pengaman pada Kijang Innova dirasa tepat. Soalnya saat ini, pangsa pasar mobil berkarakter MPV itu tergolong besar di tanah air.

"Pangsa pasar Innova di Indonesia cukup besar, dan kita akan memperhitungkan alat tersebut untuk digunakan pada Innova," yakinnya.

Namun seperti yang dikhawatirkan Rizal, kewaspadaan pemilik Innova juga harus ditingkatkan meski sudah diperkuat dengan alat pengaman tambahan. "Dengan alat pengaman yang banyak, tidak terlepas dari sikap waspada pemilik mobil. Dan itu juga penting soalnya," tambahnya.

Saat ini, mobil Toyota yang menggunakan immobilizer hanya sebatas mobil
mewah. Seperti Toyota Corolla Altis, dan Camry. Dan untuk entry levelnya
hanya Toyota Yaris tipe S. Sementara Rush dan Avanza belum menggunakan
immobiliser.

Immobilizer adalah sebuah piranti elektronik yang mencegah mesin mobil menyala tanpa kehadiran kunci.

Di Jerman, alat tersebut sudah wajib digunakan pada mobil sejak 1 Januari 1998, di Inggris sejak 1 Oktober 1998, di Finlandia sejak 1998, di Australia sejak 2001 sementara di Kanada sejak 2007.

( ikh / ddn )

Comments :

0 komentar to “Toyota Siap Pasang Immobilizer di Innova”

Posting Komentar

 

Copyright © 2009 by Blog Kantin

Template by Blogger Templates | Powered by Blogger