Senin, 15 November 2010

Menangi Derbi Pertama Sejak 2008, Milan Kembali ke Puncak Serie A

TEMPO Interaktif , Milan – AC Milan merebut kembali puncak klasemen sementara Serie A setelah menekuk rival sekota, Inter Milan, 1-0 dalam Derby della Madonnina di San Siro, Senin dini hari WIB.

Lazio sempat menguasai puncak klasemen selama beberapa jam setelah menekuk Napoli 2-0 pada pertandingan yang digelar lebih awal di Olimpico.

Tapi, kemenangan Milan atas Inter mengembalikan I Rossoneri ke posisi teratas dengan koleksi 26 poin, unggul 1 poin di atas Lazio yang turun kembali ke posisi ke-2.

Sukses itu juga menjadi pembalasan dendam yang manis buat Milan atas kekalahan beruntun yang mereka telan dari Inter dalam 3 derbi sebelumnya. Ini juga merupakan kemenangan pertama I Rossoneri dalam derbi Milan sejak 2008.

Milan yang tampil penuh percaya diri setelah memenangi 5 dari 6 laga Serie A sebelumnya, langsung unggul saat pertandingan baru berjalan 5 menit lewat gol yang dicetak mantan striker Inter, Zlatan Ibrahimovic, dari titik penalti menyusul pelanggaran Marco Materazzi terhadap striker asal Swedia itu.

Keunggulan itu membuat Milan semakin bersemangat dan mereka terus merepotkan barisan pertahanan Inter lewat serangan yang bergelombang.

Di babak kedua, Milan mengendurkan tekanannya dan situasi ini dimanfaatkan Inter untuk meningkatkan serangan mereka dalam upaya mengejar ketertinggalan.

Harapan I Nerazzurri untuk menyamakan kedudukan semakin besar setelah Milan kehilangan Ignazio Abate yang diusir keluar lapangan di menit ke-58 lantaran akumulasi kartu kuning.

Tapi, Milan mampu bertahan terhadap serangan bertubi-tubi yang dilancarkan Inter hingga akhir pertandingan untuk memastikan kemenangan ke-59 dari 175 Derby della Madonnina yang telah dimainkan kedua tim.

Inter masih unggul dengan rekor 64 kemenangan dalam derbi kontra Milan, tapi kekalahan kali ini membuat mereka tertahan di peringkat ke-5 dengan 20 poin dan makin tercecer dalam pacuan Scudetto musim ini.

Kekalahan ini juga memperpanjang paceklik kemenangan yang dialami Inter menjadi tiga pertandingan beruntun menyusul hasil imbang yang mereka catat dalam dua laga sebelumnya.

Akibatnya, masa depan pelatih Rafael Benitez pun dipertanyakan seiring dengan makin kuatnya isu yang menyebut pelatih asal Spanyol itu akan segera digantikan oleh eks allenatore AS Roma, Luciano Spalletti, yang baru saja sukses membawa Zenit St. Petersburg menjuarai Liga Rusia.

Comments :

0 komentar to “Menangi Derbi Pertama Sejak 2008, Milan Kembali ke Puncak Serie A”

Posting Komentar

 

Copyright © 2009 by Blog Kantin

Template by Blogger Templates | Powered by Blogger